Kamis, 29 September 2016

Pixar Animation Studios



Nama : Rian Oscar Jonathan
NPM : 57413565
Mata Kuliah : Pengantar Bisnis Informatika

Pixar animation studios yang berlokasi di emeryville, california merupakan salah satu studio animasi yang mampu membuat film-film box office dengan kualitas yang luar biasa. Banyak film-film dari pixar yang dinominasikan sebagai film animasi terbaik versi piala oscar. Studio ini telah menerima 27 Academy Award, tujuh Penghargaan Golden Globe, dan delapan Penghargaan Grammy, di antara banyak penghargaan lainnya dan ucapan terimakasih.

Studio animasi yang awalnya dimulai sebagai Graphics Grup, bagian dari divisi komputer LucasFilm pada tahun 1979. Setelah membuat beberapa film pendek animasi dari tahun-tahun pertama, pixar dibeli oleh steve jobs dengan 44 orang yang bekerja saat itu dan sejak saat itu nama pixar resmi digunakan.

                Setelah dibeli oleh steve jobs pixar berhasil memulai debutnya dengan masuk nominasi oscar yaitu best animation shorted film pertama mereka. Meski pixar bergerak dibidang animasi, tetapi Pixar juga hampir bangkrut karena kegagalan penjualan hardwarenya. Saat itu pixar bergabung dengan steve jobs yang mendirikan apple inc,  dan saat itu anak perusahaan yaitu next hampir bangkrut karena tidak mampu bersaing dengan ibm dan microsoft, hal tersebut juga berdampak pada studio animasi pixar. Namun pixar berhasil bangkit kembali dengan bantuan disney pixar berhasil membuat film animasi Toy Story yang dapat diterima dengan baik di masyarakat.

                Dan diantara semua film animasi yang telah dibuat pixar, film toy story 3 lah yang 
menciptakan pendapat tertinggi dengan hasil lebih dari $ 1 milyar diseluruh dunia.

                Setelah itu pixar kembali membuat film-film yang berhasil menembus box office dunia. Film – film pixar yang memiliki alur cerita yang menarik serta pembuatan animasi yang begitu hidup menjadikan pixar salah satu perusahaan animasi yang sukses. Semua tentu saja bukan pencapaian yang mudah melainkan melalui proses  panjang yang memperlihatkans semangat pantang menyerah kecerdasan dan kreativitas.

                Apa yang terjadi pada pixar adalah pembuktian betapa sebuah visi yang  dipelihara dengan keyakinan dan kepiawaian pada akhirnya membuahkan kesuksesan. Meski harus melewati masa sulit yang panjang, idealisme pixar pada akhirnya berujung pada masa jaya yang manis.

Sumber
buku “Pixar – Ni Susrini”